Windows 8 Tidak akan Merilis Versi Service Pack




Meski secara resmi versi finalnya belum rilis, beberapa hari lalu Microsoft sudah merilis pembaruan (update) pertama bagi Windows 8. Inilah pertama kalinya Microsoft meluncurkan pembaruan besar (major update) sebelum sistem operasinya sendiri secara resmi diluncurkan. yang merupakan major update bagi sistem operasi Windows. Dimulai sejak Windows 8 ini, segala pembaruan besar (major) ataupun kecil (minor) akan dilakukan secara langsung layaknya melakukan update biasa. Selama ini rilis Service Pack dilakukan setelah beberapa waktu berselang guna memperbaiki kekurangan yang ada.Para pengamat mengatakan bahwa cara ini merupakan strategi marketing yang cukup bagus mengingat pengguna akan selalu mendapatkan pembaruan menyeluruh secara langsung tanpa perlu menunggu kehadirkan Service pack seperti sebelumnya. "Microsoft ingin meyakinkan para pengguna perorangan dan korporat bahwa mereka tidak perlu menunggu Service Pack saat memasang Windows 8 nantinya. Microsoft juga mengatakan bahwa mekanisme terbaru memungkinkan pengguna melakukan pembaruan secara menyeluruh guna meningkatkan kinerja sistem operasinya", kata Michael Cherry, mantan salah satu manajer Microsoft.Pembaruan pertama bagi Windows 8 hadir guna meningkatkan kinerja sistem operasi secara menyeluruh. Termasuk diantaranya perbaikan dalam hal permasalahan baterai boros yang ditujukan bagi pengguna tablet.Hanya saja sampai saat ini belum diketahui apakah Service Pack juga tidak akan dihadirkan pula bagi aplikasi Microsoft lainnya seperti Microsoft Office. 
Sumber : Majalah Info Komputer

Komentar

Dilarang Menggunakan Active Link Pada Komentar
Dilarang Menggunakan Kata - Kata SARA , SPAM , Dan Tidak Terpuji
Dilarang Melakukan Penghinaan Kepada Sesama Blogger Apalagi Kepada Artikel ,
Berkomentarlah Sesuai Artikel . Jangan Menyimpang !

Silahkan Berkomentar . Jika Terjadi Kesalahan Seperti apa yang Dilarang maka Komentar Akan Saya Hapus

Archive

Hubungi Kami

Kirim